Berbagi Harapan di Tana Tidung, Kalimantan Utara

Bagikan laman ini...
Email this to someone
email
Print this page
Print
Share on Facebook
Facebook
Tweet about this on Twitter
Twitter
ASN berbagi di Tana Tidung
Tana Tidung, Kalimantan Utara, 29/6/2021

Yuk Kejar Pahala – sebuah wadah berbagi kepada sesama – melaksanakan kegiatan sosialisasi hemat energi, pengenalan budaya inovasi, dan sikap dalam bekerja kepada siswa-siswi SMAN 2 Tana Tidung, Provinsi Kalimantan Utara secara daring dan luring.

Pertemuan yang bertajuk BAHAGIA atau berbagi harapan bagi anak-anak bertujuan untuk memberikan motivasi dan inspirasi kepada siswa-siswi SMAN 2 Tana Tidung Kalimantan Utara untuk semakin giat belajar untuk menggapai masa depan yang gemilang.

Kegiatan yang dihadiri oleh Inisiator Yuk Kejar Pahala Thoriq Ramadani, Founder ASNation Ahmad Luthfi, dan Kepala Sekolah SMAN 2 Tana Tidung Syarifa Camelia Faridah, serta perwakilan ASN Berbagi dari ASNation, Achmad Sidik ini sekaligus memberikan bantuan kepada 40 siswa SMAN 2 Tana Tidung berupa paket alat tulis dan buku.

Syarifa menyampaikan ucapan terima kasih atas kegiatan BAHAGIA ini yang telah memilih sekolah di SMAN 2 Tana Tidung sebagai tempat kegiatan.

“Semoga dengan kegiatan BAHAGIA ini dapat memberikan motivasi dan inspirasi adik-adik dalam belajar untuk meraih masa depan yang gemilang,” harap Thoriq saat memberikan pengantar.

Senada, Luthfi juga menyampaikan harapan agar siswa-siswi dapat menutut ilmu dengan baik sebagai bekal masa depan kelak.

Narasumber pada kegiatan ini yaitu Musa yang membahas Membangun Budaya Inovasi, Kartika Dewi Widiastuti dengan paparan Attitude dalam Dunia Kerja, dan Arie Pujiwati dengan membahas Membiasakan Diri Hemat Energi.

Simak kegiatan ASNation lainnya dengan klik ini.

Sumber: Listrik Indonesia https://listrikindonesia.com/berbagi_harapan_di_tana_tidung_kalimantan_utara_7657.htm

Bagikan laman ini...
Email this to someone
email
Print this page
Print
Share on Facebook
Facebook
Tweet about this on Twitter
Twitter

Kontak

ASNation Indonesia

humas@asnation.id

Media sosial
Ikuti media sosial kami untuk mendapatkan informasi terkini tentang ASN